Pertanyaan: Dokter yang baik, saya usia 25 tahun melahirkan anak pertama secara sesar. Yang mau saya tanyakan, jarak berapa tahun saya boleh hamil lagi? Mengapa jahitan saya masih terasa ngilu, terutama bila tergesek, misalnya sedang menggendong anak? Apakah mungkin saya melahirkan normal untuk kehamilan berikutnya? Apakah berbahaya jika saya hamil lagi? Terima kasih atas perhatian dan jawaban Dokter.
Dari Ibu Hana, di Bandung
Jawaban: Ibu Hana yang baik. Terimakasih atas pertanyaannya. Perlu diketahui bahwa seorang ibu yang pernah melakukan bedah caesar boleh melahirkan secara normal. Tetapi ada beberapa syarat yang harus dipenuhi di antaranya adalah tidak hamil 2 tahun dan tidak berulang indikasinya. Selain itu, kepala janin sudah masuk jalan lahir dan ketebalan dinding rahim di bekas sayatan lebih dari 3 milimeter. Apabila ibu masih merasakan nyeri pada bekas jahitan di perut, hal itu karena ada saraf-saraf yang terpotong. Tetapi ibu tidak perlau cemas karena hal itu tidaklah membahayakan. Ibu sebaiknya tenang saja. Jangan lupa, apabila nanti hamil, proses persalinannya harus di Rumah Sakit ya! (Asep Candra)
Itulah tadi pertanyaan dari Ibu Hana tentang permasalahannya dan telah diberikan jawabannya oleh dokter. Semoga bermanfaat.
Klik Disini, Untuk Mendapatkan Solusi Cepat Hamil Dari Dokter Ahli Kandungan
Pesan Dari Dr Riyani SpOG: